Text
Negeri Senja
Suatu ketika seorang pengembara tiba di Negeri Senja, negeri yang selalu berada dalam keadaan senja karena matahari tersangkut di cakrawala yang tidak pernah terbenam selama-lamanya. Bagi sang pengembara, yang selalu memburu senja terindah ke berbagai pelosok bumi, pemandangan itu merupakan hal yang terbaik dalam hidupnya. rnNamun ternyata bukan hanya peson senja yang ditemukannya di negeri Senja. Di balik keindahan senja ia temukan drama manusia dalam permainan kekuasaan: intrik dan teror, perlawanan dan pemberontakan, pencidukan dan pembantaian. Mampukah negeri senja melepaskan diri dari penindasan Tirana, perempuan penguasa yang buta dan tidap pernah melihat wajahnya? rnInikah roman karya Seno Gumira Ajidarma yang akan membentangkan imajinasi teman-teman tanpa batas?
No other version available