Buku ini menyajikan uraian psikologi yang paling praktis dan umum, serta yang beberapa aspeknya sering dipikirkan oleh khalayak umum. Buku ini juga menekankan betapa pentingnya mengenali realitas pergaulan dan hidup di masyarakat. Melalui buku ini disampaikan 20 topik yang menarik untuk dibaca sebagai bekal untuk memahami realitas hidup tersebut. Buku ini sangat baik dibaca oleh generasi muda.
Buku ini bersumber pada hidup para remaja yang telah dikenal penulis selama bertahun-tahun baik putra-putrinya maupun mereka yang datang untuk berkonsultasi dengannya. Remaja ini telah mengajarkan berbagai hal yang menarik untuk dipetik. Buku ini memberikan suatu pandangan dan pemahaman yang menyeluruh mengenai nilai, perasaan, logika, dan segala sesuatu yang berada di balik proses remaja itu.…