Buku ini berisi konsep-konsep umum mengenai kekuasaan dalam Dinasti Mataram, Konsep-konsep khusus seperti sultan, selir, parameswari, dan sabda Pandita-Ratu, dan Konsep Diri Raja-Raja mulai dari Panembahan Sinopati yang unggul dalam bercinta hingga Pangeran Diponegoro yang menjadi simbol perlawanan terhadap kekuasaan kolonial Belanda dan akhirnya diangkat menjadi pahlawan nasional.
Buku ini memaparkan ajaran Pangestu yakni keyakinan bahwa manusia turut ambil bagian dalam turunnya Roh Suci. Roh Suci turun dengan perantaraan pria dan wanita yang mengembangkan keturunannya. Melalui buku ini dipaparkan inti ajaran Pangestu mengenai paham keselamatannya, Tuhan, Semesta alam,sesama makhluk, akhir zaman, maupun tentang ajaran kesusilaan. Munculnya tasawuf Islam atau aliran-al…
Buku ini ditulis oleh para akademisi dari berbagai disiplin ilmu sosial, sebagian menyoal kepemimpinan di wilayah Jawa pedesaan, dan sebagian menyinggung isu kepemimpinan pada umumnya. Pembaca akan diantar untuk menelususri implementasi kepemimpinan Jawa hingga pada masa kepemimpinan pasca-Soeharto. Bagaimana wujud kepemimpinan Indonesia masa depan? Demokrasi yang didambakan pun tak lepas da…
Buku ini adalah karya klasik dari Ilmuan Sosiolog Utama di Indonesia. Ia mengupas perubahan sosial dan politik yang revolusioner di Yogyakarta akibat pergantian kekuasaan dari pemerintahan Hindia Belanda, kemudian Militeristik Jepang dan akhirnya Republik Indonesia.
Apakah bangsa ini pernah belajar dari sejarah? Bila jawabannya Ya, mengapa berbagai persoalan sama seperti korupsi dan kekerasan dengan segala bentuknya terjadi dan terjadi lagi? Lebih dari itu, benarkah sejarah Indonesia pada dasarnya hanya sejarah kelahiran suatu kekuasaan, naik ke puncak kejayaan untuk kemudian jatuh secara tragis? Dengan uraian yang bernas dan kaya catatan sejarah Ong Hok H…
Buku ini menggarisbawahi pentingnya kekuasaan yang berlandaskan etika dalam buku ini secara khusus etika dalam kebudayaan Jawa. Buku ini tidak hanya menyajikan data historis, tetapi juga disertai ulasan yang aktual dalam konteks kekiniannya, seiring dengan tantangan bangsa ke depan. Meskipun tidak terikat secara ketat pada aturan ilmiah, cara penyajiannya sangat ringan dan mudah dipahami.
Buku ini berhasil mengangkat 20 butir nilai etis yang luhur dalam ajaran-ajaran lakon wayang purwo (wayang kulit) disertai contoh pribadi pelakunya. Yang menarik dari buku ini adalah kupasannya yang ilmiah dan jelas, tidak bertele-tele sehingga pembacanya mudah menangkap dan mencerna. Bagi yang tertarik dengan wayang purwo dan cara berpikir orang Jawa, buku ini adalah satu buku yang direkomenda…
Tulisan-tulisan di dalam buku ini berisi pembahasan yang segar mengenai masalah-masalah sosial yang pernah terbit di Koran Kedaulatan Rakyat edisi 11 Januari 1994 s/d 31 Desember 1996. Buku ini menarik karena ada banyak istilah yang khas berasal dari percakapan sehari-hari. Buku ini dapat menjadi sumber data untuk studi bahasa maupun studi sosial.
Tulisan-tulisan di dalam buku ini berisi pembahasan yang segar mengenai masalah-masalah sosial yang pernah terbit di Koran Kedaulatan Rakyat. Buku ini menarik karena ada banyak istilah yang khas berasal dari percakapan sehari-hari. Buku ini dapat menjadi sumber data untuk studi bahasa maupun studi sosial.