Text
Bimbingan Pribadi-Sosial, Belajar, Dan Karier
Buku ini berisi informasi tentang bimbingan pribadi dan sosial mulai dari cara menyesuaikan diri dengan perkembangan fisik dan psikis yang terjadi pada masa remaja, cara mengendalikan dan mengarahkan emosi, cara membuat ringkasan, dan persiapan menghadapi tes, selain itu disajikan pula cara mengenali bakat, cara memilih sekolah setelah SMP, dan mengenal dunia pendidikan tinggi.
Siswa yang sekaligus sukses di sekolah dan di masyarakat dapat dihitung dengan jari. Yang sering kita jumpai ialah siswa berhasil di sekolah, namun gagal bersosialisasi. Atau sebaliknya, siswa mudah bersosialisasi, namun gagal di sekolah. Belum tentu penyebabnya terletak pada siswa itu sendiri. Bisa jadi, hal intu disebabkan yang bersangkutan tidak mendapat bimbingan - meski di sekolah disiapkan layanan bimbingan dan konseling.
Bimbingan Pribadi-Sosial, Belajar, dan Karier ini khusus disiapkan untuk pemandu bagi siswa SMP/SMU agar sukses di sekolah dan di luar sekolah. Dengan mengacu kepada "Pemandu pelaksanaan Bimbingan dan Konseling" Dikdasmen Depdiknas, materi ditekankan pada petunjuk praktis untuk mengenal diri sendiri yang berhubungan dengan pribadi-sosial, belajar dan kareier. Pada setiap akhir topik disediakan tugas untuk membantu siswa menilai diri sendiri. Wmnjadikan buku ini dapat diterapkan tidak saja di sekolah, tetapi juga dalam keluarga dan masyarakat.
No other version available