Text
Kisah Belut Emas, Kumpulan Kisah Klasik Dinasti Ming
Kumpulan cerpen yang berjudul asli Jingshi tongyan atau Nasihat untuk Memperingatkan Dunia ini dikompilasi oleh Feng Menglong pada tahun 1624. Kumcer pertamanya, Yushi mingyan atau Petunjuk bagi Dunia telah lebih dahulu sukses ketika diterbitkan empat tahun sebelum buku ini diterbitkan.
Dari empat puluh cerita dalam kumulan ini, hanya empat belas yang telah diterbitkan dalam bahasa Inggris, dan muncul secara terpisah dalam berbagai jurnal dan antologi sastra China, tanpa diatur berpasangan dan dalam urutan aslinya. Bahkan, dalam terjemahan sebelumnya, gaya retorik penutur cerita, syair, dan cerita pendahuluan sering dihapus. Catatan antarbaris dan catatan pinggir , yang pada umumnya dipercaya telah dibuat Feng Menglong sendiri, dihilangkan dabkan dalam edisi modern China dari kumpulan itu.
Buku ini menghadirkan usaha pertama untuk menerjemahkan kumpulan kedua Sanyan abad ke-17 secara menyeluruh. Dalam sebuah upaya, kami berharap tidak hanya menunjukkan kepada pembaca Inggris gambaran menyeluruh mengenai dunia kekaisaran China yang hiruk pikuk, namun lebih penting lagi, menunjukkan interaksi rumit di antara berbagai pendapat dalam naskah, terutama antara pendapat penutr cerita kuno dan sang pujangga penyunting Feng Menglong.
No other version available