Text
Kuncup Berseri
Novel ini melukiskan awal merekahnya bakat kepenulisan Nh. Dini yang menerima pengaruh seni dari lingkungan baik keluarga, sekolah, maupun masyarakat. Dengan kepekaan hati yang mampu meramu segala unsur seni dalam cerpennya, kakinya makin kuat menapak jalan yang hendak ditempuhnya sebagai penulis ketika tulisan-tulisannya diterima di majalah Kisaah asuhan HB Jassin. Dalam Novel ini juga dikisahkan bagaimana dunia kepengarangan, mental dan prilaku orang-orangnya serta kuasa penulis.
No other version available