Text
Teologi Solidaritas
Buku ini menyeru setiap orang Kristen, justru sebagai orang beriman, untuk menjadi solider, setia kawan dengan mereka yang menjadi sasaran keprihatinan Yesus sendiri: yang sakit, yang malang, yang miskin, yang menderita, dan yang tertindas.rnBagi orang Kristen, solidaritas dengan sesama berakar dan berpangkal pada pengalaman iman bahwa Yesus telah setia kawan dengan dirinya. Solidaritas lantas menjadi ujud iman yang terungkap dalam tindakan kasih dan pengorbanan, tindakan berbagai harta, berbagai keprihatinan, tindakan mendukung upaya perjuangan. Dalam tindakan solider itulah kasih Tuhan dinyatakan dan kehadiran-Nya dirasakan. Implikasinya jelas: setiap pengikut Kristus dipanggil untuk bersikap solider dalam tindakan nyata, sebab apa yang dibuat terhadap Tuhan sendiri.
No other version available