Text
The Lost Gospel: Kisah Pencarian Injil Yudas
Naskah kuno yang merupakan salah satu temuan terbesar dalam arkeologi Yahudi-Kristen ini tidak langsung begitu saja masuk ke museum, atau ke suatu perpustakaan pribadi milik kolektor kaya. Penggalian naskah injil ini dari tempat yang menguburnya hanya merupakan awal dari perjalanannya yang fantastis, penuh ketegangan. Selama lebih dari duapuluh lima tahun, injil yudas diperlakukan tak lebih sebagai barng dagangan, dan ditawar-tawarkan di tiga benua. Isinya hanya sesekali dilihat sepintas..
"Memukau...... Dengan kegigihan seorang reporter investigasi papan atas dengan jam terbang panjang Krosney melacak setiap sisi penemuan dan upaya mendapatkan kembali naskah kuno yang pernah semtat dicuri ini. Dengan kemampuan menakjubkan dalam menyatukan data yang saling terpisah, dia berhasil menyajikan banyak detail yang tanpa usahanya akan lenyap selamanya."
- Bart D. Ehrman.
Yudas Iskariot ....... sebuah nama yang kontroversial!.
Selama berabad-abad dia dibenci dan dicaci sebagai pengkhianat Yesus Kristus, sahabat dekat yang mengkhianati Sang Guru, demi tiga puluh kepeng perak.
Tetapi sejarah ternyata juga merekam informasi lain mengenai Yudas Iskariot. Salah satunya ditulis pada tahun 180 oleh seorang BApa Gereja yang amat berpengaruh, St. Irenaeus. dia mencerca Injil Yudas, yang menceritakan hari-hari terakhir Yesus dari perspektif rasul yang cemar namanya itu. Di situ Yudas digambarkan sebagai murid kesayangan Yesus.
Itu jelas merupakan cerita yang amat berbeda dari kisah yang terus diwartakan sampai sekarang. Sayangnya begitu dinyatakan sebagai bidah, Injil Yudas lenyap dari peredaran, dan tinggal menjadi sebuah naskah yang dilupakan sejarah......
Sampai beberapa saat yang lalu ....... ketika injil ini muncul kembali dan beritanya menggemparkan dunia!
Dalam laporan hasil risetnya yang amat menarik dan lengkap ini, Herbert Krosney menyingkapkan seluk beluk penemuan Injil Yudas, dan bagaimana maknanya digali dari teks kuno berbagasa Kopf yang telah menyembunyikan pesannya selama berabad-abad. Dengan kelihaian seorang wartawan investigasi dan pencerita ulung, Krosney melacak perjalanan Injil yang terlupakan itu, merambah tiga benua - suatu perjalanan yang akan membawanya ke dunia pasar gelap barang antik internasional - sampai akhirnya berlembar-lembar papirus yang sudah robek-robek, dan sebagian malah sudah remuk itu, berhasil disingkap rahasiannya.
Upaya pencarian yang berpacu dengan waktu untuk mendapatkan kembali naskah kuno yang sempat dicuri itu menyajikan sebuah kisah detektif arkeologi biblis yang menakjubkan.
No other version available