Text
Agama dan Ideologi
Buku ini mengajak pembaca untuk menelusuri model-model hubungan antara agama dan ideologi negara Pancasila; yang sekaligus menjadi satu-satunya asas semua organisasi politik dan organisasi massa. Buku ini membantu teman-teman yang ingin memulai menulis karangan ilmiah mengenai hubungan agama dan ideologi negara.
Agama merupakan penemuan manusia belaka, dari para penguasa yang licik untuk menyembunyikan pelanggaran-pelanggarannya. Agama merupakan candu rakyat dan sikap beragama merupakan sikap tolol, sebagai ideologi belaka untuk menjamin kelas-kelas atas, para pemilik modal dan para tuan tanah. Itulah tuduhan-tuduhan yang dilontarkan kepada agama dan ideologi. Tepatkah tuduhan-tuduhan itu? Bagaimana sebenarnya hubungan antara agama dan ideologi dan kapan agama menjadi ideologi?
Agama dan Ideologi membantu kita menjawab persoalan-persoalan itu. Menarik dan menjadi bahan awal untuk memahami lebih luas antara agama dan ideologi itu. Selamat membaca!
No other version available