Text
Dunia Ajaib Harry Potter: Magical Worlds of Harry Potter
Salah satu kesenangan membaca karya-karya J.K Rowling adalah menemukan beberapa referensi mengasyikkan dari sejarah, legenda, dan literatur yang disembunyikan dalam kisah-kisah Harry Potternya. Contohnya anjing Hagrid, Fluffy, sebenarnya adalah mahluk terkenal mitologi Yunani, Cerberus. Pernahkan kalian bertanya-tanya dari manakah Rowling mendapatkan gagasan-gagasannya mengenai makhluk-makhluk fantastis serta nama-nama karaktaer dalam buku-bukunya itu?
Meskipun dunia fiktif yang diciptakan J.K. Rowling ini unik, dunia ini lahir dari mitos dan cerita rakyat yang telah bertahan didera jarak dan waktu. Popularitas buku-buku Rowling menjadi saksi hidup kebudayaan dari mana ia mengambil wujud, karakter, dan temanya.
Buku ini mengungkapkan dunia yang lebih luas lagi bagi para penggemar yang matanya terbuka setelah membaca buku-buku Rowling. Seperti yang akan temanlihat , ia menciptakan sesuatu yang sama sekali baru dari potongan yang diambilnya; namun dengan hebatna ia tetap mempertahankan keasliannya. Sangat menarik.
No other version available