Text
Kamus Kimia Arti dan Penjelasan Istilah
Di awal abad ke-21 sekarang ini, ilmu kimia "modern" boleh dikata telah mengalamli masa paling berpendar sejak perintisannya di paruh pertama abad ke-19. Hal ini ditandai oleh riset eksploratif dan penemuan baru yang spektakuler. Hasil eksperimen dan penelitian yang dilakukan dari waktu ke waktu secara berkesinambungan kini masih dapat kita nikmati melalui karya tulis yang dipublikasikan. Dalam konteks ini, buku ini dapat menjadi sebuah titian kecil untuk mengantarkan sejumput paket ilmu pengetahuan ke tengah masyarakat , yang mengartikulasikan mata rantai lembar catatan keilmuan.
Sudah banyak kamus kimia diterbitkan, namun kamus ini memiliki nilai tambah, yaitu lebih diperkaya dengan ilustrasi dan reaksi serta juga mencakup dan bersentuhan dengan lebih banyak disiplin ilmu, misalnya pertanian, farmasi, dan teknik industri. Kendati pun keterangnya cukup panjang lebar, namun ditulis dengan bahasa sederhana dan kalimat ringkas. Dengan lingkup yang lebih luas ini, sasaran pembaca yang dituju bisa melebar, mulai dari kalangan mahasiswa , dosen, peneliti hingga masyarakat umum.
No other version available