Text
Ensiklopedia Sepak Bola : Jilid 1 - 5
Ensiklopedia Sepak Bola memberikan informasi lengkap tentang olahraga terpopuler di muka bumi. Sebagai sebuah permainan dunia, sepak bola telah menjadi bagian kehidupan dari hampir semua kelompok atau lapisan masyarakat. Ensiklopedia Sepak Bola terdiri dari dua bagian. Bagian pertama, jilid 1, 2, dan 3, menyajikan informasi dan pengetahuan tentang seluk - beluk sepak bola di dunia, seperti sejarah perkembangannya, peraturan, teknik dan latihan, strategi, peralatan, kompetisi, stadion, serta klub dan pemain sepak bola terpopuler di dunia. Setiap bagian dijelaskan dengan menarik dan terperinci, lengkap dengan bagan dan ilustrasi. rnBagian kedua, yaitu jilid 4 dan 5, yang berjudul Muatan Lokal Ensiklopedia Sepak Bola Indonesia, menuturkan perjalanan sepak bola di indonesia.
No other version available