Buku ini disusun dalam 14 bab berisi konsep-konsep ilmu dasar budaya dalam sastra, seni rupa, musik, agama, filsafat, cinta kasih, keindahan, penderitaan, keadilan, pandangan hidup, tanggung jawab, kegelisahan, dan harapan. Buku ini dapat menjadi referensi teori dan konsep yang diperlukan dalam penelitian ilmiah di bidang ilmu budaya.
Buku ini berusaha menjelaskan semboyan Bhinneka Tunggal Ika yang menjadi semboyan Negara Republik Indonesia. Ada 5 permasalahan yang dijabarkan dalam buku ini antara lain Dimensi Material, Dimensi Formal, Tantangan Domestik, Tantangan Global, dan Pekerjaan Rumah-Komtemplasi Spekulatif. Buku ini rumit dan membutuhkan pengantar.
Realisme sosialis itu sendiri bukan hanya penamaan satu metode di bidang sastra, tapi lebih tepat dikatakan satu hubungan filsafat, metode penggarapan dengan apresiasi estetiknya sendiri: penamaan satu politik estetik di bidang sastra yang sekalogus juga mencakup kesadaran adanya front, adanya perjuangan, adanya kawan-kawan sebarisan dan lawan-lawan di seberang garis, adanya militansi, adanya o…
Buku yang berjudul secercah lentera kehidupan: kisah - kisah inspiratif kesaksian para pewarta ini merupakan kumpulan sharing pengalaman yang berharga dari para alumni dan beberapa mahasiswa IPPAK. Buku ini diterbitkan dalam rangka merayakan pesta emas prodi IPPAK, yang dulunya bernama AKKI ( Akademi Kateketik Katolik Indonesia ), kemudian berubah nama menjadi STKAT ( Sekolah Tinggi Kateketik …
Buku ini berisi berbagai ulasan mengenai kebudayaan suku-suku di Indonesia mulai dari kepulauan barat Sumatra, Pantai Utara Irian Jaya, Batak, Kalimantan Tengah, Minahasa, Ambon, Flores, Timor, Aceh, Minangkabau, Bugis-Makasar, Bali, Sunda, Jawa, Tionghoa Indonesia, Manusia dan Kebudayaan Indonesia Dalam pembangunan.
Buku ini terdiri dari 4 tema; Manusia-Boneka atau Penguasa Hasil Karya Sendiri, Manusia Melawan Kekuasaan yang ada,Kontrak Sosial Baru, dan Perjuangan Kebudayaan yang Langgeng. Ke-4 topik tersebut adalah sumbangan-sumbangan melimpah dari berbagai penulis, cendikia, seniman, filsuf dan politikus.
Buku ini berisi seluk beluk mengenai Kebudayaan dan Kebudayaan Indonesia. Melalui uraian-uraian dalam buku ini, teman-teman dapat menemukan hubungan antara mentalitas dan pembangunan di Indonesia.
Buku ini adalah salah satu karya kritik sastra Indonesia yang wajib dibaca oleh teman-teman yang tertarik untuk mendalami ilmu sastra. Di dalam buku ini terdapat beberapa permasalahan mengenai identitas sastrawan, hubungan sastrawan dengan lingkungan, hubungan agama dan kebudayaan, keadaaan senggang dasar kebudayaan, makna religius dalam sastra profan,kebebasan dan tanggung jawab intelek, eksis…
Salah satu karya klasik agung dunia spiritual. Sebagai suatu ensiklopedia, buku ini memuat kontemplasi untuk pemula hingga meditasi yang sangat dalam untuk praktisi tahap lanjut. Meskipun isinya sangat dalam, gaya Dalai Lama yang jenaka dan penuh humor membuat ajaran Tsong-kha-pa menjadi hidup. "Risalah Mendetail Jalan Penggugahan Bertahap merupakan salah satu karya klasik agung dunia spir…
Antropologi budaya adalah sebuah cabang ilmu sosial yang memberi jawaban atas pertanyaan mengenai manusia sebagai makhluk sosial dengan menerangkan seluk beluk intersubyektivitas sebagai dasar kebudayaan manusia. Buku ini membahas orientasi umum antropologi budaya, metoda-metoda khas dengan masalah penerapannya, dan gejala-gejala pokok yang diamati dalam antropologi budaya seperti organisasi at…